Benihbaik_2021-08-12_16287601576114e85d46b1a.jpeg
Kemanusiaan

Penanggulangan Covid-19 dan Percepatan Vaksinasi Massal

Rp 22.741.402.050

Berakhir

Penggalang Dana

user
BenihBaik ceklis Identitas terverifikasi

Penerima Donasi

anon
Faskes dan Nakes Identitas terverifikasi user

Dalam situasi saat ini yang bisa kita lakukan adalah saling menolong teman-teman yang terkena dampak dari Covid-19 terutama para nakes yang menjadi garda terdepan dalam mengatasinya.

Penyebaran virus ini semakin tak terkendali, terbukti dengan ada 2.950.000 jumlah kasus positif Covid-19 Indonesia per 20 Juli 2021, dengan 76.200 jumlah kasus kematian. Hal ini juga yang menjadi sebab PPKM diperpanjang hingga waktu yang belum ditentukan . Harapan dari diperpanjangnya pembatasan ini tentu untuk bisa mengendalikan kasus positif Covid-19 di Indonesia.

Selain itu, saat ini tingkat bed occupancy rate (BOR) di berbagai rumah sakit nyaris 100% serta  kebutuhan akan oksigen medis di Indonesia yang terus naik berkali lipat, dari 400 ton per hari, ke 1000 ton per hari.

Belum lagi dampak sosial yang muncul dari pandemi ini, dengan banyaknya pekerja informal yang dirumahkan, gaji yang dipotong, hingga tutupnya pusat perekonomian.

Karena, BenihBaik bersama Alpha JWC Ventures dan Kamar Dagang Indonesia (KADIN)  mengajak teman-teman semua untuk ambil bagian dalam upaya pengendalian dan pencegahan Covid-19 serta bantuan sosial bagi yang membutuhkan.

sumber: CNN Indonesia

Dana yang dikumpulkan akan disalurkan kepada beberapa program sebagai berikut:

1. Vaksinasi massal melalui event massal dan mobil vaksinasi daerah

2. Pengadaan tangki oksigen dan generator oksigen untuk rumah sakit dan puskesmas

3. Bantuan sosial berupa beras dan masker

4. Shelter pods sebagai tempat istirahat bagi tenaga kesehatan di rumah sakit Covid-19

5. Pembangunan rumah oksigen dan isolasi pasien

Mari kita sama-sama ulurkan tangan saling membantu dengan cara:

1. Klik “Donasi Sekarang”

2. Isi Nominal donasi

3. Pilih Metode donasi, melalui OVO, DANA, LinkAja, BCA KlikPay, KlikBCA, BRI E-Pay Sakuku, Go-Pay, Transfer Bank (BCA, Mandiri, BRI, BNI), atau kartu kredit.


Selain donasi, kamu juga bisa bagikan halaman penggalangab dana ini ke orang-orang terdekat agar donasi cepat terkumpul dan dapat disalurkan secara berkala.

  • 100.000 Masker Dari Alpha Jwc Ventures & Hs Chau Foundation Telah Disalurkan Ke 60 Faskes

    benihbaik_2021-11-011635764935617fcac773a64.jpg

    TemanBaik, kasus positif covid-19 beberapa waktu lalu sempat sangat tinggi, faskes dan nakes kewalahan menghadapinya. Salah satu yang bisa kita lakukan adalah dengan bahu membahu untuk saling membantu, seperti yang dilakukan oleh Alpha JWC Ventures dan HS Chau Foundation bekerja sama dengan BenihBaik yang menyalurkan bantuan berupa 100.000 masker KN95 untuk 60 fasilitas kesehatan yang ada di Indonesia melalui Media Group. Adapun beberapa wilayah yang menjadi tujuan distribusi bantuan antara lain Yogyakarta untuk 39 faskes, Jawa Tengah 11 faskes, Bali 6 faskes dan NTT 4 faskes

    Seremoni serah terima bantuan dilaksanakan pada hari Kamis, 28 Oktober 2021 di lobby Media Group yang berlokasi di Kedoya, Jakarta Barat. Adapun yang hadir dalam kesempatan tersebut antara lain Erika Dianasari selaku perwakilan Alpha JWC Ventures, Firdaus Juli sebagai co-founder BenihBaik, Ali Sadikin perwakilan Media Group, dan Doedi Hadji Sapoetra yang merupakan perwakilan dari JNE. Erika Dianasari sebagai representatif dari Alpha JWC Venture mengungkapkan bahwa aksi kemanusiaan yang dilakukan oleh pihaknya merupakan bentuk dari solidaritas untuk mendukung upaya pemerintah dan masyarakat dalam menanggulangi pandemi covid-19.

    Minggu pagi tanggal 31 Oktober 2021 bantuan sebanyak 7500 masker untuk masyarakat Banyumas telah diterima langsung oleh Bupati Banyumas dan Camat Banyumas Lama bertepatan dengan pagelaran Festival Banjoemas Kota Lama Gowes Budaya.

    Terima kasih kepada Alpha JWC Venture dan HS Chau Foundation atas aksinya dalam menanggulangi pandemi covid-19. Bantuan anda sangat bermanfaat bagi negeri Indonesia.

    2021-11-01 18:08:55


  • Pencairan Dana Rp 4.950.025.000

    Ke rekening ****131 a/n KEMANUSIAAN KADIN IN

    donasi untuk penanggulangan Covid-19 di Indonesia - Mobil Vaksin Riau dalam program Indonesia Perang Melawan Pandemi
    2021-11-01 17:54:52


  • Pencairan Dana Rp 4.950.025.000

    Ke rekening ****131 a/n KEMANUSIAAN KADIN IN

    donasi untuk penanggulangan Covid-19 di Indonesia - Mobil Vaksin NTB dalam program Indonesia Perang Melawan Pandemi
    2021-11-01 17:54:35


  • Pencairan Dana Rp 4.950.025.000

    Ke rekening ****131 a/n KEMANUSIAAN KADIN IN

    donasi untuk penanggulangan Covid-19 di Indonesia - Mobil Vaksin NTT dalam program Indonesia Perang Melawan Pandemi
    2021-11-01 17:54:18


  • Pencairan Dana Rp 4.950.025.000

    Ke rekening ****131 a/n KEMANUSIAAN KADIN IN

    donasi untuk penanggulangan Covid-19 di Indonesia - Mobil Vaksin Medan dalam program Indonesia Perang Melawan Pandemi
    2021-09-29 07:35:05


  • Sentra Vaksinasi Dan Mobil Vaksin Kadin Bekerjasama Dengan Alpha Jwc Resmi Diselenggarakan

    benihbaik_2021-08-2516298663176125c94dc7d9c.jpg

    Meningkatnya angka penyebaran Covid-19 yang terjadi di pertengahan tahun 2021 (Juni - Juli 2021) membuat pemerintah harus mengeluarkan aturan pembatasan kegiatan yang berpengaruh pada banyak sektor. Guna memulihkan kondisi tersebut tentu harus berawal dari masyarakat yang sehat dan terlindung dari sebaran Covid-19. Maka dari itu Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia bekerjasama dengan Alpha JWC Venture & BenihBaik.com menyelenggarakan kegiatan vaksinasi guna memperluas herd immunity masyarakat Indonesia.

    Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia berkolaborasi bersama TNI dan Polri menggelar vaksinasi Covid-19 gratis tahap kedua bagi 10 ribu orang, di Jakarta Convention Center (JCC), 21–22 Agustus 2021. Seremoni pembukaan sentra vaksinasi ini pun dilakukan pada hari Sabtu tanggal 21 Agustus 2021 bertempat di JCC Senayan yang dihadiri oleh beberapa perwakilan perusahaan pendukung seperti HM Sampoerna, Kalbe, Sayurbox, Indika Foundation, Kaltim Prima Coal, dan Lembaga Penjamin Simpanan.

    Selain melakukan vaksinasi, Kadin Indonesia meluncurkan mobil vaksin kelilng yang ditargetkan menyentuh 34 provinsi di Indonesia. Masing-masing provinsi akan disiapkan dua mobil vaksin keliling dengan total 10 ribu vaksin tahap pertama di setiap provinsi.

    Ketua Umum Kadin Indonesia Arsjad Rasjid menuturkan, vaksin keliling akan hadir ke tempat-tempat pelosok yang mungkin susah mendapatkan akses. “Kadin menggunakan vaksin gotong royong dengan target pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), pekerja kuliner, pedagang kaki lima (PKL), serta masyarakat luas, untuk memberikan kepercayaan ke masyarakat bahwa pelaku UMKM sudah divaksin," ucap dia di Jakarta, Sabtu (21/8).  

    Semoga program ini dapat berjalan lancar dan bisa memulihkan kondisi negeri Indonesia menjadi lebih baik.

    2021-08-25 11:38:37


Baca Selengkapnyaicon-lihatsemua

Bantu Campaign Lainnya